Minggu, 02 Agustus 2009

Ora Et labora

Saya teringat kata ini ketika tadi siang saya liat acara tv tentang suatau ungkapan latin ini yang artinya kurang lebih" bekerjalah dan berdoa". Saat-saat seperti ini seharusnya pepatah ini sangat cocok buat penulis dimana usaha sudah diklakasanakan tanpa pantang menyerah dan doa juga dilantunkan tinggal kita terus melakukan ini semoga keajaiban bisa diraih. Mungkin ada hikmah dibalik keadaan saat ini mungkin yang maha kuasa memberi pelajaran biar penulis lebih menghargai segala sesuatu yang telah Allah swt berikan. Kenikmatan dan anugrahnya yang senantiasa diberikan pada makhlukNya berupa kesehatan, begitu nikmatnya kesehatan yang dianugrahkan Dia saya jadi teringat begitu menderitanya ayah tercinta tadi malam karena muntah-muntah dan juga berak-berak, hebat ayah saya bujuk ke rumah sakit tidak mau sama sekali mungkin dia takut disuntik katanya, alhamdulillah pagi tadi sudah membaik karena tadi malam sudah dikerikin oake balsem sama aku dan ibuku tercinta. Semoga cepat sembuh ayah sang pahlawanku terhebat. Rumah sebagai tempat tinggal sekeluarga,sebulan yang lalu sedah selesai renovasinya, alhamdulillah sudah jauh lebih nyaman ditempati daripada waktu yang lalu.
Istri tercinta yang selalu sabar mendampingiku dalam sedih dan gembiraku kita bagi bersama,candanya senyumnya membuat hari yang panas ini begitu sejuk dihatiku ketika malam menyergap dengan dinginya dengan keberadaan istriku bisa menghangatkan suasana. Anaku tercinta azizah yang begitu lucu dan pintarnya selalu menyemarakan hari-hari dirumahku,anak yang baru 13 bulan ini yang baru belajar berdiri membuat letih sang nenek karena minta "ditetah" kesana kemari. Azizah melengkapi kebahagiaan kita walaupun stautusku yang sebagai seorang ayah yang menghidupi anak istri, ortuku ada kegundahan yang kadang menyergapku karena hari-hariku yang masih belum bisa menguntungkanku. Dewi fortuna dimanakah kau berada. Ora Et labora kata yang harus selalu aku ingat dan laksanakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...